Tuesday, January 24, 2012

10 Kesalahan Dalam Pemasaran Internet

Selain kita memperhatikan langkah-langkah menjadi pebisnis handal, kita juga harus memperhatikan kesalahan dalam pemasaran internet, karena hal ini juga sangat menentukan kesuksesan bisnis Anda. Berikut adalah 7 kesalahan dalam pemasaran internet.

1. Tidak punya cara pemasaran yang unik

Untuk sukses di bisnis internet kita harus mempunyai pemasaran yang unik. Anda harus memikirkan kenapa orang lain harus memilih produk Anda. Anda harus berbeda dengan bisnis yang lain.



2. Lebih menekankan keunggulan produk dari pada cara memakainya

Terkadang orang lebih memilih produk disertai keterangan produk yang jelas. Di banding produk tanpa keterangan sama sekali. Kalau yang di tonjolkan hanya keunggulan saja tanpa bisa orang lain mengerti bagaimana cara memakainya, maka orang akan bingung dengan produk Anda.

3. Tidak memakai judul yang baik pada iklannya

Kita harus memakai judul iklan yang baik untuk menarik hati pelanggan. Kalau tidak menggunakan judul yang baik bagaimana orang lain akan melihat iklan Anda.

4. Tidak menguji efektifitas harga dan iklan.

Anda harus menguji efektifitas harga dan iklan yang Anda gunakan. Bagaimana bisa menilai hasil bisnis Anda jika Anda tidak menguji efektifitas harga dan iklannya. Hal ini juga bisa menghemat pengeluaran Anda.


5. Tidak bisa memahami kebutuhan pelanggan

 Kita harus faham kebutuhan pelanggan. Apa yang paling penting buat mereka. Dengan begitu pelanggan merasa bersama Anda.

6. Tidak berusaha memperkecil resiko.

Kenali apa penyebab kegagalan dan perbaiki. Cara ini akan memperkecil resiko gagal dalam berbisnis. Sebelum berbisnis pun Anda harus telah memperkirakan berbagai resiko yang muncul dengan begitu Anda telah siap dengan itu.

7. Tidak mendidik konsumen dengan baik

Didiklah konsumen Anda dengan baik sehingga konsumen tidak akan lari dari Anda. Dengan begitu juga konsumen akan percaya pada Anda. Sehingga akan mudah pada Anda untuk menawarkan produk yang lain.



Klik Di Sini Untuk Mempelajari Peluang Bisnis Dahsyat









No comments: